Description
Penulis : Citra Amelia
Ukuran : 21 x 28 cm
Tebal : 46 hlm.
Penerbit : Cikal Aksara
ISBN : 602-8526-07-x
Harga : Rp 18.000
Matematika itu mudah dan menyenangkan. Jika ini dicamkan sejak dini, niscaya anak-anak tidak akan takut pada matematika. Buku yang berisi lembar aktivitas ini membantu anak memahami matematika dasar dengan cara mudah. Dengan buku ini, anak-anak seperti diajak untuk memainkan sesuatu yang asyik dan seru, termasuk menggambarkan dan mewarnai. Tantangan permainannya diberikan secara bertingkat dari yang paling mudah. Jadi, belajar matematika tidak lagi sulit.
- Mengelompokkan benda menurut bentuk dan warnanya.
- Memahami konsep panjang-pendek, besar-kecil, dan banyak-sedikit.
- Mengenal dan menggambar bentuk geometri.
- Mengurutkan bilangan 0 – 10 dari terkecil hingga terbesar
- Latihan penjumlahan dan pengurangan 0 – 10
- Mengenal bilangan 11 – 20
- Menebak urutan berikutnya berdasarkan pola
- Membaca waktu dalam jam