Mengenal Suku Kata Lewat Kartu Pintar Balita
Belajar membaca itu penting dan menyenangkan, lho, adik-adik. Pasalnya, dengan membaca adik-adik bisa “menjelajah” ke belahan dunia mana pun yang diinginkan. Tidak hanya itu, dengan membaca adik-adik juga bisa melintasi waktu, terutama ke masa lalu.